Kapolda Banten Pimpin Pelatihan Pra Operasi Ketupat Maung 2023
MAHARDHIKAnews.com Banten – Kapo Kapolda Banten Irjen Pol Prof. Dr. Rudy Heriyanto pimpin pelatihan Pra Operasi (Latpraops) di Aula Polda Banten pada Jumat (14/04).
Latpraops ini diikuti oleh 150 peserta dari Polda Banten dan Polres jajaran dengan mengusung tema “Melalui Latihan Praoperasi Kita Tingkatkan Profesionalisme Dan Sinergitas Polri Dalam Pengamanan Hari Raya Idul Fitri 1444 H Tahun 2023 Untuk Memberikan Rasa Aman dan Nyaman.”
Rudy mengatakan Latpraops merupakan salah satu kegiatan dalam tahapan proses manajerial yang harus dilaksanakan, dalam rangka menyamakan persepsi dan cara bertindak serta meningkatkan profesionalisme, sehingga anggota di lapangan benar-benar mengerti dan memahami tugas dan tanggung jawab yang diembannya, sehingga Operasi Ketupat Maung Tahun 2023 dapat terselenggara dengan sukses guna terwujudnya rasa aman, nyaman dan kondusif pada perayaan idul fitri 1444 hijriyah.
“Kita menyadari, posisi geografis Provinsi Banten sangatlah strategis sebagai penghubung jalur Pulau Jawa dan Pulau Sumatera. Pergerakan masyarakat, barang dan jasa yang sangat masif dalam waktu yang hampir serentak, tentunya akan menimbulkan dampak yang signifikan terhadap situasi kamtibmas maupun kamseltibcar lalu lintas,” kata Rudy.
Oleh karena itu, dalam mengantisipasi setiap kemungkinan yang dapat terjadi menjelang perayaan hari raya Idul Fitri 1444 Hijriyah, maka akan diselenggarakan Operasi Ketupat Tahun 2023, yang diharapkan dapat mewujudkan kondisi kamseltibcar lalu lintas yang aman dan nyaman, serta ditandai dengan berkurangnya angka kecelakaan lalu lintas, korban meninggal dunia, serta lancarnya arus lalu lintas, khususnya pada saat arus mudik dan arus balik.
“Disamping itu, situasi kamtibmas yang kondusif hendaknya terus ditingkatkan, ditandai dengan tidak terjadinya kejahatan yang menonjol dan meresahkan masyarakat, serta turunnya angka kriminalitas, baik sebelum dan setelah selesainya pelaksanaan operasi. saya berharap, operasi yang akan kita laksanakan, dapat diselenggarakan dengan berlandaskan pada prinsip keterpaduan antar 5 fungsi operasional kepolisian dengan melibatkan peran seluruh instansi terkait, yang mengedepankan kegiatan preventif dan penegakan hukum yang profesional serta didukung oleh kegitan intelijen, guna menciptakan situasi yang aman, sehingga masyarakat dapat melaksanakan aktivitasnya dengan nyaman dan tentram,” jelas Rudy.
Melalui Latpraops yang dilaksanakan pada hari ini, Rudy berharap dapat tercipta sebuah rumusan dan metode cara bertindak yang profesional, prosedural dan humanis bagi seluruh personel yang terlibat dalam operasi, sehingga tujuan Operasi Ketupat Maung 2023 dapat tercapai secara maksimal. Perlu dipahami, pelatihan yang dilaksanakan, memiliki andil yang sangat penting bagi suksesnya pelaksanaan operasi. “Selain untuk mempersiapkan dan meningkatkan sumber daya manusia, juga bertujuan untuk menciptakan sinergitas dari seluruh komponen operasi, sehingga tercipta kesamaan visi, misi dan persepsi bagi seluruh personel yang terlibat operasi,” tutup Rudy. (Ivan/rls)