MWC NU Serpong Utara Tangsel, Siap Gelar PD – PKNU Angkatan VI

MAHARDHIKAnews.com TANGSEL,- Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWC NU) Serpong Utara Tangerang Selatan, bersiap laksanakan Pendidikan Dasar – Pendidikan Kader Penggerak Nahdlatul Ulama ( PD – PKPNU ) PC NU Tangsel angkatan ke VI.
Guna memastikan acara berjalan lancar dan sukses, panitia menggelar gladi bersih sekaligus teknikal meeting di lokasi acara, Aula Mesjid Nur Asma’ul Husna Alam Sutra Paku Alam Serpong Utara Kamis malam, (23/05)
Pengetahuan tentang ke-Aswajaan dan ke NU-an memang selalu di gelar oleh sebuah organisasi islam terbesar di nusantara ini, yang dimaksudkan guna mencetak kader-kader penggerak organisasi Nahdlatul Ulama.
Pimpinan Cabang Nahdlatul Ulama ( PC NU) KH Abdullah Mas’ud memang selalu mengingatkan kepada jajaran Majelis Wakil Cabang ( MWC NU) untuk melakukan pengkaderan dan upaya pergerakan organisasi.
Demikian juga menurut Kyai Kholid Yahya Ketua Caretaker MWC – NU Kecamatan Serpong Utara dalam amanatnya mengatakan, sebagai kader penggerak itu berkewajiban mengikuti pendidikan dasar di PD-PKNU.
“Sebagai kader pengurus struktural di tingkat MWC tingkat Kecamatan ataupun di Ranting Nahdlatul Ulama di tingkat kelurahan, semua berkewajiban menjaga keberlangsungan berjalannya PD-PKNU di wilayahnya masing masing, ” kata Caretaker Ketua Tanfidziyah NU Serpong Utara Kyai Kholid Yahya.
Kyai Kholid menambahkan, dari berbagai kegiatan sebagai Ketua Caretaker Tanfidziyah dan sekaligus juga sebagai kader penggerak, salah satunya adalan mengadakan kaderisasi PD – PKNU seperti sekarang ini yang merupakan angkatan ke VI di seluruh Tangerang Selatan.
“Peserta pendidikan kader dan kaderisasi ini berasal dari hampir seluruh kader Ranting NU di Kelurahan di Serpong Utara, yang merupakan hasil tugas dalam rangka verifikasi dan validasi Pimpinan Ranting PRNU bersama kader lainnya untuk mensukseskan acara dan mensuport sepenuhnya PD PKPNU,” pungkasnya.
Di lokasi yang sama, Ketua Pelaksana Kegiatan H. Edy Suwarno, ” Sebagai bentuk ber khidmatnya kader kepada para masyayikh dan Kyai kami merasa berkewajiban menggerakkan kader, apalagi kaderisasi di wilayah lingkungan sendiri tentunya harus lebih kita dukung dan support sepenuhnya, ” ucap H. Edy yang juga merupakan kader PD-PKNU angkatan III dari Ranting NU Paku Jaya Serpong Utara.
Kemudian lanjut H. Edy menambahkan, bahwa malam hari ini persiapan penuh dengan mengumpulkan seluruh panitia untuk gladi bersih sekaligus teknikal meeting dalam rangka pematangan persiapan acara PD-PKNU Angkatan ke VI.
“Saat ini kita sedang melakukan pemasangan banner back drop dan umbul umbul bendera NU dan juga lokasi kegiatan” tutup H. Edy yang di dampingi Sekretaris acara Ustadz Fatihul Rachman.
Tampak hadir dalam teknikal meeting dan gladi pada malam ini antara lain Ustadz Akidah Sugiarto Ketua PR-NU Pondok Jagung Timur, Ustadz Rofiq dan Ustadz Yasir Arafat Ketua dan wakil PR-NU Jelupang Ustadz.
Turut hadir Lukman Ketua Anshor Serpong Utara dan Kak Noval Ketua IPNU Serpong Utara dan juga beberapa Banser Serpong Utara.
Diketahui bahwa acara PKP NU ini akan dilaksanakan selama 3 hari mulai tanggal 23 – 25 Mai 2024. (Cholik)