Januari 24, 2025

Rayakan HUT RI ke 78, Warga Graha Kinayungan 105 Gelar Lomba Kreasi Tumpeng

IMG_20230816_230159
Spread the love

MAHARDHIKAnews.com TANGERANG SELATAN, — Warga Graha Kinayungan 105 Pondok Kacang Barat Pondok Aren, rayakan HUT RI ke 78 dengan berbagai kegiatan lomba dan hiburan.

Ketua panitia HUT RI yang juga merupakan Ketua Ikatan Remaja Kavling Kinayungan 105 (IRKAV) Vian Prasetyo menjelaskan bahwa perayaan acara HUT RI ke 78 kali ini memang tidak hanya sekali ini, Rabu (16/08)

“Kalau sekarang kita acara tumpeng antar RT. Tapi rangkaian acara kita sudah kita mulai sejak tanggal 13 lalu, yang di mulai dengan gerak jalan bersama dan berbagai perlombaan bagi anak,” ujar Vian

Lanjut Vian lagi, Selain acara lomba tumpeng pada malam ini, tepat di tanggal 17 Agustus esok, warga juga akan melaksanakan upacara bendera.

“Besok kita akan upacara bendera dan pembagian hadiah doorprize bagi para peserta upacara. Selain itu ada lomba sepeda hias” terang Vian.

Namun giat perayaan ini tak selesai sampai disini. Perayaan akan berlanjut di tanggal tanggal 26 Agustus nanti sebagai malam puncak perayaan HUT RI ke 78 warga Graha Kinayungan 105.

“Puncak acara kita di tanggal 26 Agustus nanti. Dimana akan diberikan hadiah bagi para pemenang lomba dan juga hiburan yang di suguhkan oleh warga Graha Kinayungan sendiri” tutup Vian.

Terlihat warga sangat menikmati acara ini. Mereka mendatangi lokasi acara yang terletak di lapangan Cluster RT 05/09 bersama anggota keluarga masing-masing.

Perlu diketahui bahwa peserta lomba tumpeng berjumlah 5 peserta sesuai dengan jumlah RT yang ada di RW 09. Semua nampak cantik dan mengundang selera untuk menikmatinya.

Di lokasi yang sama Ketua RW 09 Suratman menyatakan rasa senang dan bangganya pada remaja dan warga Graha Kinayungan atas terselenggaranya acara ini.

“Alhamdulillah remaja Graha Kinayungan telah mampu melaksanakan event ini dengan baik. Ini semua tentu berkat dukungan seluruh warga” ujarnya.

Suratman menambahkan bahwa dengan adanya acara ini diharapkan bisa memupuk rasa nasionalisme seluruh warga dan melatih remaja untuk belajar berorganisasi.

“Semoga kedepannya remaja kita bisa terus lebih baik dan tambah baik lagi dalam melaksanakan kegiatan di lingkungan ya” pungkasnya. (Ivan)