Desember 8, 2024

Tampung Aspirasi Masyarakat Pemdes Jambu Karya Laksanakan Musrembangdes TA 2024

IMG-20230915-WA0015
Spread the love

MAHARDHIKAnews.com KABUPATEN TANGERANG, – Pemerintah Desa (Pemdes) Jambu Karya Kecamatan Rajeg baru saja menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrembang ) Desa Tahun Anggaran 2024, di Aula Kantor Desa Jambu Karya pada, Kamis (14/9/2023) berjalan lancar.

Musrembang desa ini dipimpin langsung oleh Kepala Desa Jambu Karya Suherman dengan di hadiri oleh Plt Camat Rajeg dan Tim Kecamatan, Babinsa dan binamas, Pendamping desa, BPD. LPM, Karang Taruna, PKK , Unsur Pendidikan, Kelompok Tani, Ketua RT dan RW, Para Staf Desa, Tokoh Alim Ulama dan Tokoh Masyarakat.

Di lokasi acara, Suherman Kades Jambu Karya pada awak media mengatakan,: Alhamdulillah, kami baru saja selesai melaksanakan Musrembang Desa Jambu karya untuk rencana kerja pembangunan desa (RKPDes) tahun anggaran 2024, dengan menyepakati beberapa usulan prioritas yang akan di realisasi pada anggaran dana desa tahun 2024,” Ucap Suherman.

Perencanaan pembangunan desa jambu Karya ke depannya lebih menitik beratkan kepada pembangunan infrastuktur jalan lingkungan, Penangan stunting, Pemberdayaan Masyarakat, Sektor Pendidikan, Sektor Kesehatan, Hal tersebut sesuai dengan arahan program unggulan Bupati Tangerang demi mewujudkan masyarakat sehat dan sejahtra.

Suherman melanjutkan, ” Musrenbang 2022 dan prioritas pembangunan 2023 sebagian sudah terealisasi tinggal beberapa lokasi yang belum di kerjakan karna menunggu waktu pengerjaan.

“Mudah – mudahan dalam berakhirnya masa jabatan Bupati Tangerang semua program program unggulan bisa di teruskan oleh pengganti Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar. sehingga dalam mengatasi kemiskinan seperti bantuan RTLH, penanganan stunting.bisa terus di jalankan dan semoga untuk pembangunan yang sudah terealisasi bisa bermanfaat untuk masyarakat desa jambu karya,’ Jelasnya.

Di tempat yang sama, Plt Camat Rajeg Holid menambahkan, Bahwa tujuan di adakannya musrembang ini agar bisa mengkafer aspirasi masyarakat dan kegiatan ini diharapkan bisa memprioritaskan pembangunan yang ada di wilayah desa Jambu Karya dengan anggaran dana desa tahun 2024 masih mencakup penanganan Stunting dan program unggulan bupati tangerang lainnya yang di biayai oleh anggaran dana desa,’ Tutupnya Plt.Camat Rajeg. (*)