Februari 18, 2025

Jasad Seorang Pria Ditemukan Gantung Diri Dalam Rumah Kontrakan, di Kedaung Ciputat

IMG-20230221-WA0068
Spread the love

MAHARDHIKAnews.com Tangerang Selatan – Jasad seorang pria yang di ketahui bernama F.A.A (27) ditemukan dalam dalam keadaan gantung diri di rumah kontrakannya Kampung Kedaung Serua Ciputat.

Awal mula ditemukaannya jasad korban berawal dari tetangga korban S.S (73) tahun yang mendatangi Ketua RT, S (54) tahun menanyakan keadaab korban karena tidak istri korban yang saat ini sedang bekerja ke Kalimantan kebetulan teman keponakan S.S.

Dirinya juga tidak melihat aktifitas F.A.A dalam beberapa hari ini dan merasa curiga karena di sekitaran tempat tinggal F.A.A tercium bau tidak sedap.

Akhirnya kedua orang ini memutuskan untuk mengecek keadaan rumah FA.A. Dengan sebuah obeng kedua orang ini mengintip keadaan di dalam rumah ke rumah F.A.A dengan mencongkel jendela.

Diketahuilah keadaan korban sudah menggantung dengan seikat kain sarung yang di ikatkan di atas lobang angin-angin pintu tanpa menggunakan baju dan hanya bercelana pendek.

Kasusnya kini dalam penyelidikan Satreskrim Polsek Ciputat Timur. (Ivan)