Mengenang 100 Tahun NU, Organisasi Islam Terbesar di Indonesia
MAHARDHIKAnews.com Pandeglang Banten – Pada kesempatan Ulang Tahun Nahlatul Ulama ( NU ) ke 100 tahun, genap satu abad lahir dari Kabupaten Jombang, Jawa Timur, Hindia Belanda Tanggal pendiriannya 16 Rajab 1345 H ( 31 Januari 1926 – 31 Januari 2023 ) 100 tahun yang lalu dengan jumlah anggota kurang lebih 95 juta jiwa ( 2021 ) dengan faham ajaran ” Ahlusunnah Wahjamaah.”
Dalam ormas terbesar ini mestinya gimana sejarahnya ?, siapa saja NU itu ? dan bagaimana bentuk perjuangannya ?…
Dalam sejarah ada 3 Organisasi Islam besar di negeri ini yaitu :
1. Mathla’ ul Anwar ( MA ) / PBMA lahir 10 Juli 1916 berpusat di Menes Pandeglang dengan tokoh pendirinya KH.Tubagus Mohammad, KH. H. Mas Abdurahman dkk,
2. Muhammadiyah/ PO Muhammadiyah lahir 8 Dzulhijah 1330 H/ 18 November 1912 oleh Muhammad Darwis yang dikenal dengan K.H. Ahmad Dahlan di Yogyakarta.
3. Nahdlatul Ulama ( NU )/ PBNU lahir di Kabupaten Jombang, Hindia Belanda tanggal,16 Rajab 1344 H ( 31 Januari 1926 ) yang faham Alhussunah Waljamaah.
Tentu ketiga Ormas Islam ini dalam perjalanannya berjuang untuk kemaslahatan ummat seperti NU ini. Jika kita evaluasi perjalanan 100 tahun cukup banyak kemajuan yang diperoleh sebelum merdeka dan sesudah merdeka, seperti dunia pendidikan Pondok Pesentren dan Perguruan Tinggu kurang lebih 54 Perguruan Tinggi dan juga dunia politik dalam pemerintahan.
Tidak sedikit berkiprah apakah di bidang legislatif, eksekutif dan yudikatif dan juga sebagai tokoh pemerintahan misalnya menjabat Presiden Gus Dur dan Wapres K.H. Ma’ruf Amin dan menjabat Gubernur dll. Luar biasa NU turut mewarnai perjuangan bangsa menuju masyarakat adil dan makmur berdasarkan Pancasila dan UUD 1945 menjaga bangsa tetap terpeliharanya kerukunan ummat beragama dan Bhineka Tunggal Ika.
Sangat diharapkan peran serta NU baik sebelum kemerdekaan dan sesudah kemerdekaan dengan mengisi kemerdekaan ini dengan berbagai pembangunan di segala bidang menuju Indonesia yang lebih baik. Dengan 100 tahun NU ini. Kita patut berbangga sebagai Ormas Islam terbesar karena sebagai aset bangsa.
Saya pribadi sebagai anak bangsa mengucapkan ” Selamat Haul/ Ulang Tahun NU 100 tahun, genap satu Abad para ulama. Mereka adalah guru – guru kita. Semoga generasi muda dapat meneladani para pendahulunya dan mengambil suri teladan nya cerdas, berakhlaq mulia dan berkepridadian yang baik dan panutan bagi ummat.
Akhir tulisan singkat ini pada media inu saya ucapkan terimakasih atas di muatnya tulisan sederhana ini.
Penulis adalah Mantan Aktivis HMI Cabang Jakarta, Dosen Tetap FHS Universitas Mathla’ul Anwar Banten, Advokat senior menjabat Wasekjen DPN Peradi, Waketum DPP Ikadin, Ketua DPC Peradi Pandeglang, Ketua DPC Ikadin Serang, Dosen Terbang PKPA DPN Peradi.
Penulis adalah Asisstan.Profesor, Mohammad Mara Muda Herman Sitompul, S.H., M.H.
(Red)